Spesifikasi Harga Yamaha Mio J 2012 Review

Spesifikasi Harga Yamaha Mio J
Spesifikasi Harga Yamaha Mio J 2012 Review - Setelah sukses dengan Motor Matic Yamaha Mio,Yamaha Mio Soul, kali ini Yamaha telah mengeluarkan Motor Matic Terbarunya yaitu Yamaha Mio-J, Yamaha berharap dengan diluncurkannya produk terbaru Yamaha Mio J ini dapat menjawab kebutuhan pasar akan motor matic.

Yamaha Mio J ini merupakan motor matic pertama yang menggunakan sistem bahan bakar injeksi, yang di sebut dengan YMJET- FI (Yamaha Mixture JET-Fuel Injection. YMJET-FI menghasilkan pembakaran sempurna, tenaga yang maksimal namun sangat irit BBM dan ramah lingkungan. inilah kelebihan Yamaha Mio J dibandingkan dengan motor matic injeksi lainnya.

Beberapa keunggulan lain dari Yamaha Mio J ini adalah Low Friction Technology dikembangkan untuk mengurangi segala jenis friksi atau gesekan. Efek panas pada mesin pun lebih rendah sehingga konsumsi bahan bakar lebih irit disebabkan suhu mesin yang terkontrol dengan baik.

DiAsil Cylinder dan Forged Piston memberikan manfaat kompresinya tinggi dan piston clearance stabil. Kompresi tinggi dapat dijelaskan dari material DiAsil Cylinder yang tidak full besi tapi dicampur dengan silikon sehingga saat terjadi tekanan atau kompresi, dinding DiAsil Cylinder jadi lebih dinamik (dindingnya fleksibel.

YMJET-FI yang sudah dikenal luas masyarakat Indonesia. YMJET-FI menghasilkan pembakaran sempurna, tenaga yang maksimal namun sangat irit BBM dan ramah lingkungan

Komponen lainnya dalam sistem mesin Mio J yang membuatnya irit adalah Fuel Pump yang sangat compact (padat), low electricity consumption (konsumsi energi listrik rendah), serta good fuel consumption (mampu mengontrol injeksi bensin dari tangki ke area mesin).

Untuk Spesifikasi Mesinnya Yamaha Mio J mengusung mesin 113 cc, 4-tak, 2-valve, SOHC berpendingin kipas, dan mempunyai tenaga maksimum 7,75 PS pada 8.500 RPM dengan torsi maksimum 8,5 Nm pada 5.000 RPM. Selain itu terdapat teknologi terbaru Yamaha, yakni Mixture JET-Fuel Injection, serta pengaplikasian Diasil Cylinder dan Forged Piston yang membuat pembakaran lebih optimal dan irit bahan bakar

Yamaha Mio J ini memiliki beberapa beberapa varian diantaranya :
1. Yamaha Mio J YMJET- FI (velg jari – jari)
2. Yamaha Mio J CW YMJET-FI (velg racing)
3. Yamaha Mio J CW Teen YMJET-FI (velg racing)

Spesifikasi Harga Yamaha Mio J 2012


Yamaha Mio J juga memilih banyak Pilihan Warna yang menarik dan cocok bagi anak muda maupun orang dewasa. Yamaha Mio J-FI dibanderol seharga Rp 11.990.000, Mio J CW-FI harganya Rp 12.800.000, Mio J-CW Teen FI seharga Rp 12.930.000.




Share this article :


Comments
1 Comments

Berita Otomotif Terbaru

wap-luthfi mengatakan...

wow mantap kendara'an nya harga nya juga mnatap

di tunggu kunjungan balik nya gan


19:03
Posting Komentar

 

Copyright @ 2013 Berita Otomotif Terbaru Template Edit by Rifmasites.com - All Rights Reserved